Hallo gaes, pada artikel kali ini saya akan membahas tentang langkah-langkah instalasi WiFi ke rumah pelanggan. Berikut langkah - langkahnya.
Sebelum ke langkah - langkahnya, kita butuh alat dan bahan yang diperlukan saat installasi, seperti:
1. Kabel Fiber optik (panjangnya disesuaikan dengan hasil survei)
2. ONT + adaptor
3. Kabel patch core
4. Tangga
5. Fushion Splicer, cutter, klem, palu, paku, solasi hitam, kabel ties, sleeve protector fiber, tang stripper untuk mengupas jaket patch core dan tang potong.
Jika alat dan bahan sudah semua, maka cara installaisnya seperti berikut:
1. Survei tempat mulai dari ONT nya mau dipasang di mana dan jarak dari ODP terdekat ke rumah berapa, sebagai patokan berapa meter kabel yang mau digulung. Jika dari 1 teknisi, maka bagi tugas, yang satu surveri, yang lainnya mipil menggulung kabel sesuai kebutuhan.
2. Jika sudah survei dan mengerti tempatnya, maka langsung berangkat ke tujuan dengan membawa alat dan bahannya.
3. Sambung salah satu ujung kabel fiber optik yang telah digulung dengan patch core, lalu pisahkan seling di salah satu ujung kabel fiber sepanjang tinggi tiang, supaya ujung kabel yang terdapat patch core menyentuh tanah.
4. Lalu gancang kabel fiber optik di tiang pertama yang terdapat ODP, jika sudah, guulung kabel yang sleingnya sudah di pisahkan, tapi lebihi sedikit agar patch core masuk ke port ODP yang kosong.
5. Jika di tiang pertama sudah di gancang, maka lanjut ke tiang berikutnya sampai ke tiang terdekat dari rumah pelanggan.
6. Jika sudah sampai ke tiang terdekat dari rumah pelanggan, maka gancang lagi kabel fiber di rumah pelanggan (di sesuaikan dengan kondisi di lapangan).
7. Lalu klem kabel fiber untuk bisa masuk ke dalam rumah, lewat dinding smaping misalnya, sampai masuk ke dalam rumah.
8. Setelah masuk ke rumah, ujung kabel fiber yang satunya disambung dengan kabel patch core untuk masuk ke ONT.
9. Jika sudah di sambung, maka lanjutkan mengklem kabel sampai masuk ke ONT.
10. Yang terakhir setting ONT untuk client.
Terimakasih dan semoga bermanfaat.
0 Komentar